Di Hari Kedua Pendaftaran Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Magetan, Pasangan Nanik-Suyatni, Daftar Ke KPU Naik Dokar.

Di Hari Kedua Pendaftaran Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Magetan, Pasangan Nanik-Suyatni, Daftar Ke KPU Naik Dokar.

Magetan TKTNews net – Dihari kedua Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magetan, yaitu Nanik Endang Rusminiarti dan Suyatni Priasmoro mendaftarkan diri ke Kantor Komisi Pemilihan Umum, Rabu (28/08/2024).

Perjalanan dari rumah kediaman menggunakan kereta dokar, keduanya berangkat dari kediaman Nanik di Desa Kedungguwo Sukomoro menuju KPU, dan juga diiringi Punokawan,sebagai relawan milenial, dan ratusan pendukung lainnya.

Calon Wakil Bupati, panggilan akrab Kang Suyat, mengungkapkan bahwa naik dokar sebagai modal transportasi pendaftaran merupakan penghormatan terhadap sejarah serta upaya edukasi kepada masyarakat, terutama generasi muda, tentang sistem transportasi tradisional yang pernah ada,dan perlu di lestarikan
Adapaun partai pendukung dan partai pengusung adalah Partai PKB, Golkar, Gerindra, NasDem, dan PSI.

Dari kandidat tersebut fokus utamanya adalah mengatasi kemiskinan yang masih berada pada angka dua digit, selain meningkatkan kualitas pendidikan, sumber daya manusia, pertanian, dan pariwisata dan lain sebagainya.

Di Hari Kedua Pendaftaran Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Magetan, Pasangan Nanik-Suyatni, Daftar Ke KPU Naik Dokar.

Ketua KPU Magetan, Noviano Suyide, memastikan bahwa berkas pendaftaran pasangan Bunda Nanik dan Kang Suyat telah dinyatakan lengkap dan sah. Tanda terima dan surat pengantar untuk tes kesehatan juga telah diterbitkan.

“Berdasarkan pencermatan oleh tim pemeriksa, berkas persyaratan calon dinyatakan lengkap dan benar. Maka pendaftaran atas nama Nanik Endang Rusminiarti dan Suyatni Priasmoro dinyatakan diterima,”pungkasnya. (Ab/ pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *